HMJ AKUNTANSI MONASI IX

Assalamu’allaikum Warahmatullahi Wabarakatuh ...
Selamat  pagi dan salam sejahtera untuk kita semua
Hallo sahabat setia HMJ Akuntansi
Apa kabar?

Nahh, kali ini kita akan membahas mengenai MONASI IX. Dimana MONASI IX ini merupakan progja dari Divisi Agama yang diadakan dua kali pada tiap satu periode jabatan. Pada Sabtu, 29 Februari 2020 divisi agama beserta pengurus HMJ lainnya telah sukses mengadakan kegiatan MONASI IX yang bertemakan “ORGANISASI HEBAT PRESTASI MENINGKAT”.

Pasti kalian bertanya-tanya, Mengapa MONASI IX tidak agenda yang lain nya ????
MONASI IX ( Motivasi HMJ Akuntansi ) ini diadakan di awal, karena agar dapat memotivasi seluruh pengurus HMJ Akuntansi dalam mengadakan sesuatu atau setiap agenda kegiatan yang dapat mendorong kita lebih semangat dalam melaksanakannya sebab adanya dorongan dari motivasi tersebut.

MONASI IX yang bertemakan “ORGANISASI HEBAT PRESTASI MENINGKAT” dan sebagai pematerinya adalah DR. ICHSAN IQBAL, SE. MM.



“Para pemimpin sejati memahami bahwa kepemimpinan bukanlah tentang mereka tetapi tentang mereka yang dilayani. Ini bukan tentang meninggikan diri mereka sendiri tetapi tentang mengangkat orang lain.”

Kualitas seseorang dapat diketahui dari ?
Dengan siapa dia berkelompok, dengan siapa dia berteman, dengan siapa dia berkomunikasi, dan itu semua kembali kepada diri kita kembali.


Harapan kita untuk kedepannya semoga HMJ Akuntansi dapat lebih semangat dalam melaksanakan suatu agenda, tanpa unsur-unsur yang lain. Dan semoga dengan diadakannya MONASI IX seluruh pengurus HMJ Akuntansi terdorong untuk lebih giat dan aktif dalam setiap agenda. Sekian dan terimakasih.

Wassalammualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh ...


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Filosofi Burung Enggang

Kerja Bakti Sosial Internal Tahun 2022