RENOV TEMPIAS (Renovasi Tempat Ibadah Islam).


Assalamu’allaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

 

HIDUP MAHASISWA!

HIDUP POLITEKNIK!

HIDUP RAKYAT INDONESIA!

 

Assalamulaikum Warahmatullahi wabarakatuh. Selamat Siang dan salam sejahtera untuk kita semua..

Halo sahabat setia HMJ Akuntansi! 

Apa kabar? Semoga selalu sehat ya!

       Pada kesempatan kali ini kita akan berbagi cerita mengenai salah satu Program Kerja dari Divisi Kepedulian Sosial.





        Alhamdulillah telah berlangsung agenda RENOV TEMPIAS (Renovasi Tempat Ibadah Islam), yang diselenggarakan pada hari Sabtu, 3 April 2021.
Untuk gambaran nya, pada agenda ini HMJ Akuntansi melakukan pengecatan hampir secara total pada sebuah surau yang terletak di Desa Limbung, jalan Sekunder C, RT02/ RW10, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kuburaya.


        Selain pengecatan, beberapa hal yang dilakukan adalah merapikan area halaman surau dari rerumputan yang sudah mulai Panjang, dan juga membersihkan area dalam masjid. Selain itu, proses dempul pada bagian atas (dek) surau juga dilakukan.

        Agenda yang diselenggarakan oleh divisi Kepedulian Sosial dengan melibatkan seluruh divisi ini juga sukses mempercantik surau agar lebih layak digunakan.

        Agenda ini bertujuan untuk memberikan tempat yang nyaman dan memadai bagi para jamaah di wilayah sekitar untuk beribadah.

        Dalam kegiatan ini diharapkan pengurus HMJ Akuntansi Polnep melakukan nya dengan ikhlas dan sepenuh hati, serta lebih dimakmurkannya surat tersebut oleh masyarakat sekitar.



Penulis : Rizki Paulus Eldorado Sinaga

Penyunting : Dhany Nugroho

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Filosofi Burung Enggang

Kerja Bakti Sosial Internal Tahun 2022