SARASEHAN Jurusan Akuntansi Polnep tahun 2021.


Assalamu’allaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

 

HIDUP MAHASISWA!

HIDUP POLITEKNIK!

HIDUP RAKYAT INDONESIA!

 

Assalamulaikum Warahmatullahi wabarakatuh. Selamat Siang dan salam sejahtera untuk kita semua..

Halo sahabat setia HMJ Akuntansi! 

Apa kabar? Semoga selalu sehat ya!

    Pada kesempatan kali ini kita akan berbagi cerita mengenai Program Kerja SARASEHAN dari Divisi Humasbud.







Sebelum masuk lebih jauh, mari kita pahami terlebih dahulu makna Sarasehan. Menurut KBBI, sarasehan/sa·ra·seh·an/ /saraséhan/ n pertemuan yang diselenggarakan untuk mendengarkan pendapat (prasaran) para ahli mengenai suatu masalah dalam bidang tertentu.

                Nah, dalam hal ini, Sarasehan yang diselenggarakan oleh HMJ Akuntansi khususnya divisi HUMASBUD (Hubungan Masyarakar dan Budaya) bertujuan untuk menyampaikan aspirasi mahasiswa akuntansi yang sudah ditampung oleh HMJ akuntansi. Aspirasi ini disampaikan kepada pihak jurusan baik itu mengenai keluh kesah selama perkuliahan, kinerja dosen, atau sistem perkuliahan dijurusan Akuntansi yang ingin diberi masukan.

                Alhamdulillah juga, respon yang sangat baik juga diberikan oleh Pembina HMJ akuntansi bapak Oscar Rynandi Andjioe serta Kajur Akuntansi yaitu bapak Sy. Abdul Razak A. yang menghadiri agenda ini untuk mendengarkan keluh kesah dari mahasiswa jurusan Akuntansi.

                Agenda ini dihadiri oleh hampir seluruh ketua tingkat setiap kelas dan dari pihak penyelenggara HMJ Akuntansi khususnya divisi HUMASBUD dan PH (Pengurus Harian).

Semoga dengan ini aspirasi mahasiswa yang di tampung serta permasalahan yang dirasakan di Jurusan Akuntansi yang telah dibahas dapat membuat Jurusan Akuntansi menjadi lebih baik dari sebelumnya.

 

Penulis : Dhany Nugroho

Penyunting : Haritsman

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Filosofi Burung Enggang

Kerja Bakti Sosial Internal Tahun 2022