Kerja Bakti Sosial Internal Tahun 2022

Assalamulaikum Warahmatullahi wabarakatuh. Salam Sejahtera untuk kita semua..

Halo sahabat setia pembaca blog HMJ Akuntansi! 

Apa kabar? Semoga selalu sehat ya!

       Pada kesempatan kali ini kita akan berbagi cerita dari Divisi Kepedulian Sosial.

       Alhamdulillah telah terlaksana agenda KEBAS (Keja Bakti Sosial Internal), pada hari Minggu, 30 Oktober 2022.

       Teman-teman pasti bertanya KEBAS itu apa sihh? Jadi KEBAS adalah Kegiatan yang dilaksanakan untuk merapikan dan merawat lingkungan jurusan akuntansi dengan cara membersihkannya. Kegiatan ini diharapkan dapat memicu mahasiswa/i untuk bersama-sama menjaga dan merawat fasilitas di lingkungan kampus khususnya jurusan akuntansi.


        Nahhh teman-teman, sesuai dengan penjelasan sebelumnya, tentu sudah bisa menebak dimana kebas dilakukan bukan? Yaa, Kebas dilakukan di gedung jurusan akuntansi Politeknik Negeri Pontianak dengan dihadiri oleh seluruh anggota divisi KEPSOS, Pengurus Harian, dan kader HMJ Akuntansi.

       Teman-teman pasti tidak asing lagi dengan kalimat ini "kebersihan pangkal kesehatan" dan "kebersihan sebagian dari iman" , nah kalimat ini mengandung maksud bahwa kebersihan berpengaruh terhadap kesehatan dan tidak beriman lah seseorang apabila tidak menjaga kebersihan.

      Pasti sobat pembaca setia blog HMJ Akuntansi merasa nyaman bukan ketika berada ditempat yang bersih?? Maka dari itu kita perlu menjaga kebersihan area disekitar kita, agar terciptanya kenyaman untuk beraktivitas.


      

    baiklah teman-teman sekalian, terima kasih sudah membaca blog HMJ Akuntansi pada hari ini yaa...Semoga teman-teman semua selalu menjaga kebersihan di lingkungan sekitar. sekian blog hari ini, sampai ketemu di blog HMJ Akuntansi berikutnya..  See you!


Penulis : Utin Windy

Penyunting : Utin Muliani

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Filosofi Burung Enggang